Tuesday, July 12, 2022

Tambal Gigi Depan Patah

 Tambal Gigi Depan Patah

 

 



Selain berlubang, salah satu permasalahan yang kerap dialami banyak orang ialah gigi patah, termasuk gigi bagian depan. Apabila sudah parah, penanganan yang disarankan memang dicabut. Namun, jika masih bisa diobati, gigi yang patah bisa ditambal. Saat ini, sudah banyak puskesmas, rumah sakit, maupun klinik yang menangani tambal untuk gigi patah dengan biaya atau tarif yang dapat dikatakan cukup terjangkau.

Umumnya, gigi sakit memang dikarenakan ada salah satu atau beberapa gigi yang berlubang. Namun, rasa sakit juga bisa diakibatkan kasus gigi patah pada bagian depan. Sedikitnya, 90 % dari jumlah kasus gigi patah terdapat pada gigi depan bagian atas. Kecenderungan patah akan lebih besar lagi pada gigi depan atas dengan posisi agak maju karena gigi itu kurang terlindungi oleh bibir. Penyebab utamanya adalah benturan, dengan kekuatan lokasi benturan mempengaruhi derajat keparahan.

Untuk penanganan gigi patah, sangat tergantung dari keadaan gigi tersebut, yakni meliputi beberapa faktor, antara lain seberapa besar patahan, lokasi patahan, dan kondisi dan keadaan kamar saraf gigi. Umumnya, perawatan yang akan diberikan oleh dokter gigi bertujuan untuk mengurangi sampai menghilangkan rasa sakit, memperbaiki fungsi gigi, memperbaiki secara tampilan dan estetika, dan mempertahankan keberadaan gigi dalam rongga mulut agar diupayakan gigi tidak perlu dicabut.

Secara garis besar, ada dua tipe patah gigi, yaitu gigi patah vertikal dan gigi patah horizontal. Gigi patah dapat kembali seperti semula dengan perawatan khusus. Namun, harus dilihat lagi kedalaman patahan yang terjadi pada gigi tersebut. Bila tidak mengenai saluran gigi, akan cepat ditangani sehingga tidak memerlukan waktu lama. Namun, jika patahan sampai terkena area saluran akar, harus dilakukan perawatan saluran akar (PSA) terlebih dulu.


5 Tips Tambal Gigi Depan Patah Setengah - Anda Bisa Pasang Sendiri

Sebelum patahan gigi dibawa ke dokter, Anda bisa menjalankan beberapa tips tentang tambal gigi depan patah sebagai berikut:

1. Anda bisa mencoba sendiri menempelkan patahan gigi ke gigi aslinya (gluing).
Lalu, gigitlah kain kasa atau kantong teh basah pelan-pelan agar gigi tidak banyak bergerak. Hati-hati, patahan gigi jangan sampai tertelan.

2. Kalau melakukan tip nomor 1 gagal, ya patahan gigi bawa ke dokter gigi.
Patahan gigi yang patah tempatkan di dalam wadah berisi sedikit susu sapi atau air liur.
Jika patahan gigi bisa ditempelkan kembali, dokter akan memberi tahu Anda jika patahan gigi dapat disambungkan.
Atau tambal gigi yang patah dapat dilakukan sehingga gigi terlihat rapi.

3. Jika belum periksa dokter tetapi gigi terasa sakit, Anda bisa minum obat pereda nyeri.
Misalnya paracetamol atau obat antinyeri lainnya yang bisa mengurangi rasa gigi nyeri.

4. Jika gigi patah terasa tahan di ujungnya, Anda bisa menambalkan dengan sedikit lilin parafin atau permen karet tanpa gula.
Agar lidah, bibir, atau pipi bagian dalam tidak terluka karena gigi yang runcing.


Jika Ruang Pulpa Terbuka, Bagaimana Cara Menambal Gigi Depan

Jika penyambungan kembali antara gigi patahan dan gigi asli tidak memungkinkan, ya gigi yang patah harus diperbaiki.
Tentu saja, perbaikannya tergantung pada kondisi gigi yang patah. Seberapa besar bagian gigi yang patah.
Tentu perlu pemeriksaan dokter secara langsung.
Selain itu, tergantung berapa banyak sisa jaringan mahkota gigi yang masih ada.
Lalu, apa ruangan pulpa yang berisi saraf gigi telah terbuka atau belum.
Jika ruang pulpa belum terbuka dan sisa jaringan masih banyak, maka penambalan gigi masih bisa.
Penambalan menggunakan tambalan yang warnanya sama dengan gigi yang ditambal. Bahan dari resin komposit.
Tapi jika ruang pulpa telah terbuka berarti pula bisa terinfeksi. Karena itu, penambalan gigi tidak bisa dengan cara biasa.
Dokter harus lebih dulu merawat saluran akar gigi.
Tujuannya agar mahkota gigi dan akar gigi bisa steril sehingga aman dari infeksi kuman.
Setelah tahap perawatan ini selesai, barulah dokter bisa melakukan perbaikan kontur gigi.
Bentuknya seperti kondisi gigi sebelum patah.Lalu dibuatkan mahkota tiruan.
Ya, ada beberapa cara perbaikan yang akan dilakukan dokter sesuai dengan kondisi gigi yang patah.
Dokter biasanya akan mendiskusikan cara perbaikan gigi dengan Anda
Berapa biayanya? Yentu saja, masing-masing layanan tidak sama. Tambal gigi Rp.300.000 - Rp 700.000 dan perawatan saluran akar gigi Rp. 150.000 - Rp 300.000.
Perawatan saluran akar gigi biasanya membutuhkan 5 kali pertemuan.
Tapi, ada juga dokter yang melayani cukup 2x pertemuan atau 3x pertemuan.


Tips Agar Gigi Kuat dan Tidak Mudah Patah

Sebaiknya anda memperkuat gigi supaya tidak gampang patah. Bahkan sampai usia lanjut, gigi masih utuh dan kuat. Tidak mudah tanggal.

Bagaimana cara membuat gigi kuat? Apa yang harus Anda lakukan?

1. Jangan menyikat gigi berlebihan. Cukup 2x sehari. Yang penting cara menyikat gigi benar, sesuai aturan. Selebihnya cukup berkumur seperti habis makan sesuatu.

2. Jangan memutihkan gigi melalui bleaching lebih dari 2x dalam satu tahun. Cara memutihkan gigi berlebihan malah dapat merusak gigi.

3. Membersihkan plak gigi dengan alat khusus yang bisa Anda lakukan sendiri.
Tetapi Anda harus hati-hati cara menggunakan alat khusus itu. Jika penggunaannya tidak tepat, justru bisa merusak gigi. Gigi mudah patah.

Cara terbaik membersihkan plak atau karang gigi, ya dengan periksa dokter gigi. Apalagi plak atau karang giginya sudah tebal.
Kalau ingin bersihkan plak gigi sendiri, lakukan saat plak masih tipis.
Selain itu, menyikat gigi dengan benar, berkumur dengan obat kumur dan menggunakan benang gigi untuk menghilangkan sisa makanan di sela gigi.
Plak dan karang gigi terjadi akibat pembersihan gigi tidak tuntas. Sisa kotoran kian menumpuk dan mengundang bakteri yang akhirnya membuat bau mulut.


Biaya Tambal Gigi Depan Patah Setengah

Berapa biaya tambal gigi depan patah setengah? Tentu saja, biayanya bervariasi. Tegantung pada bentuk gigi yang patah.

Misalnya, seberapa banyak sisa jaringan mahkota gigi, apakah ruang pulpa gigi sudah terbuka atau memang belum.
Bila ruang pulpa gigi sudah terbuka, maka penambalannya perlu cara khusus. Bukan cara penambalan gigi biasa.
Sebagai patokan harga, drg Callista Argentina menyatakan bahwa tambal gigi di klinik swasta wilayah Jakarta Selatan sekitar Rp 300.000 - Rp 700.000.
Perawatan saluran akar gigi sekali layanan Rp. 150.000 - Rp 300.000. Umumnya, perawatan saluran gigi ini memerlukan 5 kali kunjungan.
Adapun biaya pembuatan crown mulai Rp 3 juta-an. Bagi peserta asuransi BPJS, perawatan yang ditanggung BPJS hanya penambalan.
Anda juga bisa memilih penambalan gigi permanen. Tetapi baca dulu infonya tentang biaya tambal gigi permanen.
 

Biaya Tambal Gigi gi Puskesmas

Jika Anda peserta asuransi BPJS atau program lain dari pemerintah, maka Anda tidak perlu membayar biayanya. Mendapatkan layanan pengobatan sakit gigi sudah termasuk hak Anda sebagai peserta asuransi BPJS.
Dengan kepesertaan BPJS atau program lain dari pemerintah, Anda akan mendapatkan layanan gratis di Puskesmas ataupun rumah sakit. Atau di dokter gigi yang ditunjuk.
Jika Anda bukan peserta BPJS, biayanya murah, yaitu Rp 50.000. Tergantung kebijakan dari Pemerintah Daerah masing-masing.
Ada pemerintah daerah yang membebaskan biaya pengobatan, termasuk penambalan gigi.
Misalnyapengalaman Miftahul Jannah seperti dia ceritakan dalam situsnya, emjannah.blogsot.com. Dia tidak punya kartu asuransi apa pun. Tidak punya BPJS.
Saat menambalkan giginya, dia cuma menunjukkan KTP. Ia berobat di Puskesmas Jetis, Yogyakarta. Kata dia, Ia dilayani dengan sangat baik, sampai penambalan giginya sempurna.
Ia sangat heran, untuk pelayanan gigi berlubang yang tidak hanya sekali itu tanpa biaya. Selama ini banyak orang salah sangka dengan menganggap pelayanan Puskesmas jelek atau kualitasnya rendah.

Padahal jaman telah berbeda. Kualitas layanan Puskesmas saat ini baik sekali. Bahkan, gratis dan layanan cepat. Dia mendapatkan pelayanan tambal gigi sampai selesai.
Tapi, ada juga Puskesmas yang kenakan biaya layanan medis yang diberikan. Tetapi dengan biaya murah. Masing-masing daerah memberikan kebijakan yang berbeda-beda.
Yang lebih penting dari semua itu adalah perawatan gigi yang harus Anda lakukan secara rutin biar gigi Anda selalu sehat. Tidak terjadi kerusakan gigi atau gigi berlubang, kecuali akibat usia.


Baca Juga : Kesehatan Gigiku

No comments:

Post a Comment